Friday, June 7, 2013

Cara Instal Whatsapp di PC / Laptop


Cara menginstal Whatsapp untuk PC (Personal Computer) - Whatsapp merupakan program yang identik dengan android. Kegunaannya secara umum sama saja dengan sosial media lainnya (Facebook, Twitter, dll). Dan saya rasa Anda pun telah mengetahuinya. Untuk menginstall Whatsapp for PC silahkan ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut ini:

Sebelumnya instal dulu YouWave for Android download di sini setelah itu jalankan (penampakannya seperti di bawah ini)




  • Setelah YouWave for Android berhasil di install, Anda juga harus menginstal aplikasi Whatsapp for Android download di sini
  • Copy file yang telah didownload tadi ke C:\Documents and Settings\windows7\youwave\android apps. 
  • Kemudian tutup dan buka kembali program YouWave for Android tadi.
  • Buka aplikasi Whatsapp yang telah ada di dalam YouWave for Android sampai muncul tampilan Welcome to Whatsapp! seperti gambar di bawah. 




  • Klik Agree and Continue
  • Isi Kode Negara dan No. Telepon Anda dan klik OK. 
  • Segera Anda akan dikirimkan kode verifikasi ke nomor HP yang Anda masukkan tadi.
  • Masukkan kode tadi untuk memverifikasi, maka secara otomatis data Anda akan diproses. 
  • Apabila muncul peringatan “SMS Verivication Failed”, klik Call Me untuk mendengar 3 digit angka untuk proses verivikasi. Anda akan menerima panggilan berupa 3 digit yang harus di input. Kemudian masukkan 3 angka tersebut untuk verifikasi, klik ok sampai muncul “Verivication Complete”
  • Kemudian Anda akan diminta untuk menginput nama Anda. 
  • Centang Include Whatsapp shortcut on home screen jika ingin menampilkan icon Whatsapp di layar home. 
  • Klik OK untuk melanjutkan. 
  • Setelah itu Anda bisa langsung menggunakan Chatting dengan teman Anda dengan cara meng-add lewat nomor handphone teman Anda. 



Selamat mencoba.